Memanjakan Diri di Verve Bistro & Coffee Bar

Good food for good mood...

Bener nggak sih kalau kita bilang mood yang bagus akan terjaga dengan dukungan suasana asyik dan makanan yang ciamik? Kalau aku sih Yes ya, nggak tau kalau babang Hamish deh ;)

Kebutuhan untuk terus berinteraksi dengan orang lain sembari tetap aktif berkarya rupanya dicermati oleh Verve Bistro & Coffee. Tempat nongkrong yang keren ini hadir di Rooms Inc Hotel yang berlokasi di area DP Mall Semarang. Pada tanggal 27 Oktober 2017 yang lalu aku dan beberapa teman blogger maupun media berkesempatan hadir dan mengikuti soft opening Verve Bistro & Coffee. Tema Hollywood Night Glam yang diusung saat soft opening membuat acara ini berlangsung kian meriah.

Apa saja sih yang menarik di sana?


Mengawali rangkaian soft opening tersebut adalah press conference bagi teman-teman blogger dan media. Di awal acara Bp. Willyam Kuncoro selaku Corporate Director Operation dari Verve Bistro & Coffee Bar berbagi kisah tentang filosofi dan harapan yang ingin tercapai melalui pemilihan nama Verve ini. Baru tau loh aku kalau Verve Bistro & Coffee Bar memiliki arti semangat penuh antusias, dalam hal ini terkait dengan disajikannya unsur-unsur artistik dalam tata ruang maupun tata saji hidangannya. Resto ini hadir dengan aneka variasi menu yang tidak hanya menyajikan pengalaman bersantap penuh kenikmatan, namun kemasan makanannya pun hadir secara artistik dan kaya unsur seni. Hal ini dapat terlihat dari setiap tata penyajian menu yang benar-benar mempertimbangkan perpaduan komposisi warna di dalam piring sajiannya.


Lintang Kinasih, corporate creative director Verve Bistro & Coffee Bar


Saat acara soft opening ini ada juga Mba Lintang Kinasih, Corporate Creative Director Verve Bistro & Coffee Bar, perempuan cantik dan lincah yang menyambut kehadiran teman-teman blogger dan media. Mba Lintang menjelaskan mengenai alasan mengapa brand restoran ini memilih warna orange untuk logo. Orange identik dengan menumbuhkan antusiasme, kebahagiaan serta kesenangan sekaligus kepercayaan kepada konsumen.

Mba Lintang berharap saat konsumen melihat brand ini, maka akan tumbuh rasa antusias untuk mencoba yang kemudian membawa kebahagiaan sekaligus kesenangan yag didapat dari perpaduan pelayanan yang ramah dan hangat dari staff. Racikan menu dari team chef juga diharapkan dapat membekas di hati para pecinta kuliner sehingga nantikan akan menumbuhkan rasa percaya akan kualitas yang dihadirkan oleh Verve Bistro & Coffee Bar kepada masyarakat umum.


wagyu rib eye steak


Variasi menu yang disuguhkan juga beragam loh di sini. Bagi penggemar masakan western, di sini lah surganya makanan. Rib eye wagyu bisa banget dinikmati dengan asyik bareng teman ataupun orang terkasih. Sambil ngobrol ataupun pedekate, uhuyyy banget tentunya ya. 😉



Verve Bistro Fish You Charkway


Begitu juga bagi penyuka makanan Asia, di Verve Bistro & Coffee Bar tersedia aneka donburi, sushi, nasi goreng jambal, nasi goreng cabai hijau, soto sulung, soto betawi dan masih banyak lainnya. Nggak cuma itu aja, resto ini juga punya dessert yang disajikan dengan cantik oleh tim pastry. Beberapa menu andalan yang bisa menjadi penutup manis acara kumpul-kumpul dengan teman dan keluarga tersaji melalui beberapa pilihan seperti Sphere Cocolate Ball, sajian berupa vanilla ice cream dan saus karamel terpisah yang akan dituangkan perlahan untuk melumerkan cangkang coklat.





Selain itu ada juga homemade panna cotta yang disajikan dengan tumpahan saus strawberry, taburan crumb dan vanilla ice cream di sisinya. Kedua jenis dessert di atas tadi  membuat acara makan-makan di Verve Bistro & Coffee Bar menjadi pengalaman manis dan berkesan.




Salah satu konsep asyik yang ditawarkan Verve Bistro & Coffee Bar adalah Grab & Go. Konsep F&B retail ini lebih berfokus pada "ready to go" dan penjualan retail di serangkaian produk. Pilihan ready to drink atau minuman dalam kemasan kita bisa pilih Coffee Latte, Matcha Latte, Belgian Chocolate dan Avocado Coffee.


beligan chocolate


Dan untuk menu makanan di Grab & Go, kita bakalan bisa dengan cepat membawa assorted swiss roll cake, assorted tartlet, variasi sliced cake dengan rasa unik, dan beberapa sajian lainnya yang layak sekali dibungkus untuk nantinya dinikmati bersama teman-teman di kantor. Sesuai dengan konsep ready to go tadi, bagi yang terburu-buru, masih banyak pekerjaan dan harus segera balik kantor lagi, aneka makanan dan minuman di Grab & Go ini bisa menjadi alternatif yang patut diperhitungkan.





Bagi yang mendamba tempat makan, tempat hangout dan sekaligus bisa menyediakan coworking space, ke depannya nanti Verve Bistro & Coffee Bar juga akan mendukung kebutuhan kaum muda ini. Seperti yang kita tau, saat ini kaum muda yang ada dalam usia produktif, kaum milenial khususnya, memiliki kebutuhan akan ruang kerja yang casual saat bekerja.

Jadi selain menuntaskan pekerjaan, anak muda jaman now bisa sekaligus menikmati gaya hidup kekinian dan bersosialisasi langsung dengan banyak orang di satu tempat. Diharapkan nantinya bisa terjaring banyak inspirasi di kala sedang mencari ide. Kan sekarang ini lebih banyak kaum milenial yang terlibat sebagai pelaku industri kreatif, mulai dari industri fashion, photography, food & beverage, juga marketing dan bisnis.




Nah, kalau meeting juga gampang dan tak perlu pusing nyari ruangan. Di Verve Bistro & Coffee Bar tersedia 3 ruang meeting yang bisa dimanfaatkan semaksimal mungkin oleh kaum muda yang ingin melakukan presentasi dengan client maupun mengadakan workshop dengan kolega. Setiap ruang yang diberi nama dengan mengandung unsur 'moon' ini masing-masing memiliki kapasitas 20 hingga 30 pax.

Gimana, sudah ga sabar ingin segera mengerahkan kreativitas dan berkarya sembari menikmati tempat yang bisa mendukung munculnya ide? Hayuk lah bisa segera ke lokasi DP Mall, tepatnya di Rooms Inc lantai L. Verve Bistro & Coffee Bar sudah menanti unjuk kreativitas kaum muda. Bisa kontak info@verve-bistro.com untuk keterangan lebih lanjut.

Post a Comment

13 Comments

  1. duh ada coklat ball, aku suka bangettttt, melelh di dalem mulut :-D

    ReplyDelete
  2. Waduh asyik nih nongkrong di sini. Makanannya bikin ngileer, dari tampilannya aja udah menarik apalagi rasanya pasti enaaak.

    ReplyDelete
  3. Makanya aku suka warna orens, aura kebahagiaan memancar terooos. :D Itu menunya foto-able bangett yakiin. Pan kapan kalau ke Semarang, mau njajal ke sini. ;)

    ReplyDelete
  4. Setuju good food good mood, dan verve selain asyik tempatnya juga enak makanan dan minumannya

    ReplyDelete
  5. Awww... Aku tergoda oleh chocolate ball yang nampak sangat legit.
    Mau dong mbak Uniek aku diajakin kesini 😄

    ReplyDelete
  6. Foto Wagyu Rib Eye nya boke bgt... keren jadi pengin :D

    ReplyDelete
  7. Wah menunya menggoda mbak, jadi pengen nyobain.. 😂

    ReplyDelete
  8. Kemarin arisan ada yg bawa mouse ini dan itu enak banget ternyata ya..ketagihan

    ReplyDelete
  9. Bikin ngiler... Potone apik2 tenan Mba.
    Asyik bgt keknya nongkrong di Verve 😍

    ReplyDelete
  10. Ugh, kapan ya aku bisa ke Semarang? Nanti kalau aku ke Semarang, ajak aku ke Verve ya :)) AKu pengin nyobain Belgian Chocolate-nya.

    ReplyDelete
  11. Mantap banget...malam-malam enak tuh berkunjung di situ tempatnya juga lumayan nyaman...

    ReplyDelete